14 May 2007

Anagramarama

Anagramarama adalah game penukaran kombinasi susunan huruf dengan tujuan menemukan kata sebanyak banyaknya dalam batas waktu tertentu.

Di awal permainan akan disediakan serangkaian huruf yang tersusun acak, berikut sejumlah kolom kosong. Pemain harus memasukkan kombinasi huruf tersebut kedalam kolom ini agar menjadi kata yang memiliki arti.

Jika pemain berhasil mengisi kolom terpanjang, ia berhak naik ke level berikutnya.




Dilengkapi dengan bunyi dan tampilan desain yang menarik, game ini cukup menyenangkan.

Untuk menginstalnya di Ubuntu juga mudah, melalui menu Applications > Add/Remove > Games > Anagramarama.

Game ini kelihatannya juga bermanfaat untuk menambah perbendaharaan kata bahasa Inggris saya yang dari dulu masih tingkat basic :)
Btw, jawaban terpanjang dari gambar di atas adalah: "handful".

Sekian dulu.

No comments:

Post a Comment